Pengobatan Virus Nipah Dari Tubuh Hewan Belum Ditemukan, Berikut Fakta-faktanya!

×

Pengobatan Virus Nipah Dari Tubuh Hewan Belum Ditemukan, Berikut Fakta-faktanya!

Bagikan berita
foto : klikdokter
foto : klikdokter

Kesehatan - Varian virus Nipah yang ditemukan di Malaysia, diperingatkan oleh Kemenkes tentang kemungkinan penyebarannya ke Indonesia.

Baca juga : Semprotan Hidung Pembasmi Virus Covid-19 dari Israel, Ini Penjelasan Dr Gilly Regev

Virus ini dapat dibawa dari tubuh babi melalui kelelawar pemakan buah, seperti yang diberitakan oleh Tirto.

Meski saat ini belum ditemukan kasus di Indonesia, kewaspadaan tetap perlu ditingkatkan.

Menurut Didik Budijanto, Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tular Vekor dan Zoonotik Kemenkes, kejadian infeksi virus nipah belum pernah dilaporkan.

Hanya saja, virus ini pernah membuat kematian ternak babi di Semenanjung Malaysia di tahun 1999.

Kelelawar buah yang menjadi media penularan, secara teratur bergerak tempat tersebut menuju Pulau Sumatera, terutama Sumatera Utara.

"Sehingga ada kemungkinan penyebaran virus nipah melalui kelelawar atau melalui perdagangan babi yang ilegal dari Malaysia ke Indonesia,"

kata Didik seperti dikutip laman Antara News.
Editor : Saridal Maijar
Sumber : 8256
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini