Arti Kata Poliamori dalam Hubungan Asmara dan Apa Itu Perbedaannya dengan Selingkuh?

×

Arti Kata Poliamori dalam Hubungan Asmara dan Apa Itu Perbedaannya dengan Selingkuh?

Bagikan berita
Kenali Arti Poliamori dalam Hubungan Asmara, Apa Itu Perbedaan Artinya dengan Selingkuh (foto: Ketut Subiyanto/pexels)Ilustrasi Poliamori (Foto:Ketut Subiyanto/pexels)
Kenali Arti Poliamori dalam Hubungan Asmara, Apa Itu Perbedaan Artinya dengan Selingkuh (foto: Ketut Subiyanto/pexels)Ilustrasi Poliamori (Foto:Ketut Subiyanto/pexels)

KLIKKORAN.COM -  Artikel ini mengulas tentang kata 'Poliamori' yang tengah viral dan menjadi perbincangan di berbagai media sosial belakangan ini.Ketahui arti 'Poliamori ' dalam hubungan asmara berikut ini agar mengetahui maksud sebenarnya seseorang mengatakan kata tersebut.

Kata 'Poliamori ' dapat dijumpai di media sosial dan juga sering ditemukan dalam percakapan sehari-hari.Hal ini membuat pengguna menemukan kata baru dan terkadang membuat bingung akan maksud seseorang menggunakan kata tersebut

Nah, apakah kamu sudah mengetahui apa arti sebenarnya dari kata ini? Pantaskah untuk diucapkan?Bagi kamu yang penasaran, simak arti kata tersebut untuk mengetahui makna dari kata yang dimaksud serta ciri-ciri dan dampak dari 'Poliamori'.

Simak ulasannya sampai habis ya![caption id="attachment_142116" align="alignnone" width="450"]Poliamori Ilustrasi Poliamori (Foto:Ketut Subiyanto/pexels)[/caption]

Arti Kata 'Poliamori 'Sebagian orang mengartikan poliamori sama dengan perselingkuhan ataupun poligami. Namun kedua hal ini adalah dua hal yang berbeda.

Perselingkuhan adalah istilah yang umum digunakan terkait perbuatan atau aktivitas yang tidak jujur dan menyeleweng terhadap pasangannya, baik pacar, suami, atau istri. Istilah ini umumnya digunakan sebagai sesuatu yang melanggar kesepakatan atas kesetiaan hubungan seseorang.Sementara poligami merupakan perkawinan seorang suami dengan lebih dari seorang istri dalam waktu yang bersamaan. Lawan dari poligami adalah monogami.

Berbeda dengan poligami dan perselingkuhan. Dalam hubungan asmara, menjadi Poliamori adalah sebutan untuk seseorang yang menjalani hubungan yang terbuka, atau bahkan seksual dengan lebih dari satu orang pada waktu yang bersamaan dengan kesepakatan. Hubungan antara orang Poliamori dapat mencakup kombinasi orang-orang dengan orientasi seksual yang berbeda, baik itu heteroseksual, homoseksual, atau biseksual.Jadi, perbedaan mendasar antara selingkuh dan poliamori adalah bahwa orang yang poliamori memiliki kesepakatan yang sama tentang seks dan hubungan dengan orang lain. Salah satu pasangan membiarkan atau mengizinkan seseorang untuk melakukan hubungan romantis bahkan hubungan seksual dengan orang lain.

Hubungan poliamori hingga kini masih menjadi kontroversial. Seseorang diperbolehkan memiliki pasangan lain meskipun orang tersebut sudah memiliki komitmen dengan pasangan yang pertama. Pada hubungan poliamori pun seseorang bisa memiliki hubungan sesama jenis pada salah satu pasangannya.Poliamori menekankan secara sadar untuk memilih berapa banyak pasangan yang ingin dilibatkan dan tidak menjalankan norma sosial yang umum yang mendikte agar seseorang hanya mencintai seseorang pada satu waktu.

Melansir laman Alodokter.com, sifat dari Poliamori terbagi 2 jenis, yaitu:1. Poliamori bersifat hirarkis yang artinya ada satu pasangan utama yang lebih diprioritaskan daripada pasangan lainnya (pasangan sekunder).

2. Poliamori bersifat non-hierarkis, yaitu setiap pasangan memiliki porsi yang sama.

Ciri-ciri orang Poliamori:

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 142114
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini