Akhlak yang Perlu Diperhatikan Anak Terhadap Orang Tua, Berikut Penjelasannya

×

Akhlak yang Perlu Diperhatikan Anak Terhadap Orang Tua, Berikut Penjelasannya

Bagikan berita
Sumber Foto: Manadaninews.id
Sumber Foto: Manadaninews.id
KLIKKORAN.COM - Orang tua merupakan manusia yang sangat mendapat perhatian khusus dalam ajaran Islam. Dalam perspektif agama islam orang tua tetap harus dihormati sebagaimana yang telah dijelaskan dalam Al Qur'an dan hadits Rasulullah SAW. Selain itu, hubungan batin antara anak dengan orang tua juga sangat kuat dan erat. Dimulai dari ibu yang mengandungnya selama 9 bulan dengan bersusah payah, demikian pula ayah yang mencari rezeki siang malam demi anak dan keluarga. Sungguh suatu pengorbanan yang besar namun tak pernah meminta bayaran.
Baca juga: Obati Rindu Jauh dari Orangtua, Dengan Resep Salad Buah Rumahan Ini
Hal tersebut menunjukkan bahwa kedua orang tua adalah dua orang yang paling berhak untuk dihormati. Berbakti kepadanya memiliki pengaruh yang besar terhadap kehidupan manusia baik di dunia atau diakhirat. Karena berbakti kepada kedua orang tua adalah fardhu 'ain dan merupakan kewajiban bagi setiap manusia. Sebagaimana firman Allah SWT dalam QS Luqman (31): 14-15 yang berbunyi:

وَوَصَّيۡنَا الۡاِنۡسٰنَ بِوَالِدَيۡهِ​ۚ حَمَلَتۡهُ اُمُّهٗ وَهۡنًا عَلٰى وَهۡنٍ وَّفِصٰلُهٗ فِىۡ عَامَيۡنِ اَنِ اشۡكُرۡ لِىۡ وَلِـوَالِدَيۡكَؕ اِلَىَّ الۡمَصِيۡرُ‏ ١٤

Artinya: Dan Kami perintahkan kepada manusia (agar berbuat baik) kepada kedua orang tuanya. Ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam usia dua tahun.1 Bersyukurlah kepada-Ku dan kepada kedua orang tuamu. Hanya kepada Aku kembalimu.

وَاِنۡ جَاهَدٰكَ عَلٰٓى اَنۡ تُشۡرِكَ بِىۡ مَا لَيۡسَ لَكَ بِهٖ عِلۡمٌ ۙ فَلَا تُطِعۡهُمَا​ وَصَاحِبۡهُمَا فِى الدُّنۡيَا مَعۡرُوۡفًا​ وَّاتَّبِعۡ سَبِيۡلَ مَنۡ اَنَابَ اِلَىَّ ​ۚ ثُمَّ اِلَىَّ مَرۡجِعُكُمۡ فَاُنَبِّئُكُمۡ بِمَا كُنۡتُمۡ تَعۡمَلُوۡنَ‏ ١٥

Artinya: Dan jika keduanya memaksamu untuk mempersekutukan Aku dengan sesuatu yang engkau tidak mempunyai ilmu tentang itu, maka janganlah engkau menaati keduanya, dan pergaulilah keduanya di dunia dengan baik, dan ikutilah jalan orang yang kembali kepada-Ku. Kemudian hanya kepada-Ku tempat kembalimu, maka akan Aku beritahukan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan.
Baca juga: Mengapa Menikah Sesuku Dilarang di Minangkabau dan Bagaimana Menurut Agama Islam? Simak Penjelasannya

Akhlak yang Perlu Diperhatikan Anak Terhadap Orang Tua

Sebagai anak tentu harus menghargai orang tua sebagaimana mestinya, sebab orang tua adalah perhatian khusus dalam ajaran Islam. 1. Anak harus patuh pada setiap perintah dan larangan orang tua selama perkara tersebut sesuai dengan petunjuk Allah dan Rasul. Tidak ada ketaatan kepada makhluk untuk melakukan maksiat kepada Allah dan Rasul. Namun jikalau orang tua kita menyuruh melakukan sesuatu yang menyimpang syariat Allah, maka Jangan dilakukan dan tolaklah dengan kata-kata yang sopan. 2. Anak harus memuliakannya dan menghormatinya dalam segala kondisi dan berbagai kesempatan, baik dalam ucapannya dan tindakannya. Jangan melakukan sesuatu yang membuat orang tua marah dan jangan bersuara dalam nada yang tinggi dengan keduanya. Jangan berjalan mendahului mereka, tidak melebihkan perhatian kepada suami atau istri dan anak-anak melebihi perhatian kepada orang tua. Tidak memanggil namanya, tetapi panggilnya dengan panggilan "wahai ayahanda, wahai ibunda". Dan jangan melakukan perjalanan atau berpergian jika keduanya tidak merestuinya.
Baca juga: 11 Ciri-ciri Orang yang Mendekati Ajal Kematian Menurut Agama Islam
3. Anak harus melakukan tugas terbaik terhadap kedua orang tua, memberikan kepada keduanya sesuatu yang menyenangkan mereka, seperti memberikan pakaian, makanan, peralatan, dan perlindungan kepada keduanya. 4. Anak harus melakukan hal yang terbaik kepada keduanya, yaitu menjaga hubungan baik dengan keduanya dan dengan sanad keluarga mereka. Memohonkan ampunan kepadanya, mendoakan kepadanya, memenuhi janji-janjinya dan menghormati kawan-kawan atau sahabat orang tua. 5. Setelah mengetahui bagaimana akhlak baik terhadap orang tua, maka marilah terus berbuat baik terhadap orang tua. Sebab orang tua merupakan pondasi dasar dari sebuah keluarga. Oleh karena itu, memelihara dan menghormati orang tua adalah perbuatan paling mulia di sisi Allah SWT.
Baca juga: Berikut Anjuran Berpakaian dalam Agama Islam
Demikian artikel terkait bagaimana sikap yang wajib dilakukan seorang anak kepada orang tua. (KK) Editor : Saridal Maijar
Sumber : 120801
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini