Aktor Bollywood Salman Khan Selamat Setelah 2 Kali Kena Gigitan Ular

×

Aktor Bollywood Salman Khan Selamat Setelah 2 Kali Kena Gigitan Ular

Bagikan berita
https://www.anandabazar.com/entertainment/salman-khans-life-story-is-to-be-captured-in-a-docu-series-for-an-ott-platform-dgtl/cid/1304567
https://www.anandabazar.com/entertainment/salman-khans-life-story-is-to-be-captured-in-a-docu-series-for-an-ott-platform-dgtl/cid/1304567

KLIKKORAN.COM - Senin, 27 Desember 2021, Aktor Bollywood Salman Khan dikabarkan terkena gigitan ular.Kejadian ini telah dilansir oleh berbagai media nasional.

Kronoligi Salman Khan digigit ular bermula ketika dia hendak memindahkan ular yang ada di dalam rumah pedesaannya yang berlokasi di daerah Mumbai.Salman memindahkan ular tersebut dengan sebatang tongkat.

Namun, yang terjadi ular tersebut justru bergerak lincah dan menggigit.Salman berteriak minta tolong usai digigit ular, dan Warga pun bergerak cepat untuk memberikan pertolongan pertama.

Saya membawanya keluar, dan ular itu melilitkan dirinya pada tongkat dan kemudian mulai memanjat ke atas," kata Salman."Itu (ular) cukup dekat dengan tangan saya, jadi saya menangkapnya dengan tangan saya dan menjatuhkan tongkat untuk dapat meninggalkan ular (di hutan)," sambungnya.

Keadaan yang panik membuat ular tersebut kembali menggigit Salman."Kemudian mereka semua berteriak 'rumah sakit, rumah sakit, rumah sakit', mengatakan bahwa saya harus segera dibawa ke rumah sakit. Ada begitu banyak keributan, ular itu agak berbisa, dan dia menggigitku lagi," jelas Salman.

"Saya dibawa ke rumah sakit, dan di sana kami mengetahui bahwa itu adalah jenis ular yang berbeda, bukan kandhari. Sekembalinya dari rumah sakit, kami melihat ular itu masih ada di sini, dan kami membawanya kembali ke hutan," lanjutnya."Saya baik-baik saja sekarang, saya telah mendapatkan anti-bisa untuk hampir semua ular besar maupun viper, karena kami tidak yakin apakah itu ular berbisa atau tidak, hanya dengan melihatnya. Setelah memberi saya suntikan, saya ditahan di sana (rumah sakit) selama enam jam untuk observasi," lanjutnya.

Pria 56 tahun itu langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat. Ia menghabiskan waktu 6 jam untuk mengeluarkan racun ular dari tubuhnya.Dikutip dari Indian Express, Senin (3/1/2022).

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 37743
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini