Apakah Boleh Gunting Kuku dan Potong Rambut saat Idul Adha 2022? Bagaimana Hukumnya?

×

Apakah Boleh Gunting Kuku dan Potong Rambut saat Idul Adha 2022? Bagaimana Hukumnya?

Bagikan berita
Tata Cara, Bacaan, Sholat Idul Adha serta Adab Sesuai Sunnah (2022 M/1443 H) pixabay
Tata Cara, Bacaan, Sholat Idul Adha serta Adab Sesuai Sunnah (2022 M/1443 H) pixabay
KLIKKORAN.COM - Perayaan Idul Adha 1443 H dengan kegiatan sholat, qurban serta khutbah jatuh pada 10 Juli 2022. Kesepakatan tersebut didasarkan pada putusan MUI (Majelis Ulama Indonesia) pada Rabu lalu, 29 Juni 2022 waktu setempat. Berbeda dengan keputusan Muhammadiyah yang mengikuti aturan Saudi Arabia, melaksakan kegiatan Idul Adha pada 9 Juli 2022. Meskipun adanya perbedaan antara aturan MUI dengan Muhammadiyah, pelaksanaannya masih tetap ternilai baik pahalanya. Namun, ada beberapa mitos seputar Idul Adha seperti gunting kuku dan rambut serta hukum melakukannya dari berbagai sumber.

Dalil Memotong Kuku dan Rambut saat Idul Adha

Ternyata, memotong kuku dan rambut yang bertepatan dengan perayaan Idul Adha 1443 H atau 10 Juli 2022 tersebut dilarang. Aturannya tertuang dalam hadist Rasulullah SAW yang diriwayatkan Ummu salamah radhiyallahu ‘anha, di bawah ini.

مَن كانَ لَهُ ذِبحٌ يَذبَـحُه فَإِذَا أَهَلَّ هِلاَلُ ذِى الْحِجَّةِ فَلاَ يَأْخُذَنَّ مِنْ شَعْرِهِ وَلاَ مِنْ أَظْفَارِهِ شَيْئًا حَتَّى يُضَحِّىَ

“Barangsiapa yang memiliki hewan yang hendak disembelih (di hari raya) jika sudah masuk tanggal 1 Dzulhijjah, maka janganlah dia memotong rambutnya dan kukunya sedikitpun sampai dia menyembelih hewan kurbannya.” (HR. Muslim) Sementara pada riwayat lain dari Bukhari, menjelaskan bahwa hanya aktivitas pemotongan qurban yang dianjurkan pada 10 Dzulhijah.

إِذَا رَأَيْتُمْ هِلاَلَ ذِى الْحِجَّةِ وَأَرَادَ أَحَدُكُمْ أَنْ يُضَحِّىَ فَلْيُمْسِكْ عَنْ شَعْرِهِ وَأَظْفَارِهِ

“Jika kalian telah melihat hilal Dzulhijjah (yakni telah masuk satu Dzulhijah, pen) dan kalian ingin berqurban, maka hendaklah shohibul qurban membiarkan (artinya tidak memotong) rambut dan kukunya. (HR. Bukhari) Melansir iNews yang mengutip pendapat Mazhab Syafi'i, berpandangan bahwa larangan tersebut hukumnya adalah makruh. Sementara dalam Imam Ahmad dan Isha, larangan pada hadits tersebut adalah haram sebelum kurban dilaksanakan. Jika dilakukan, maka orang tersebut dinilai tidak berdosa dan tidak sah kurbannya yang juga dinilai kuat oleh komisi fatwa kerajaan Saudi Arabia (Lajnah Da-imah). Namun, mencukur kumis dan bulu kemaluan atau mencabut bulu ketiak tetap dianjurkan dengan hukum mubah.

Bolehkah memotong rambut dan kuku saat Idul Adha?

Berdasarkan kesimpulan diatas, memotong rambut dan kuku saat Idul Adha merupakan suatu larangan yang tak dianjurkan. Kamu dapat melakukan hal tersebut beberapa hari jelang 10 Dzulhijjah 1443 H, seperti hari Jumat pada 8 Juli 2022. Yang mana aturan kebersihan tersebut juga sunnah dilakukan pada hari Jumat, seperti anjuran Rasulullah SAW. Artikel ini membahas rangkuman Mitos seputar Idul Adha? Apakah boleh gunting kuku dan rambut? Bagaimana hukumnya? https://www.klikkoran.com/wukuf-arab-saudi-8-juli-2022-dan-sholat-idul-adha-sama-dengan-muhammadiyah-ini-penjelasannya/2/ (KK) Editor : Saridal Maijar
Sumber : 90948
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini