Apakah Twitter Akan Ditutup Elon Musk? Simak Fakta dan Penyebabnya

×

Apakah Twitter Akan Ditutup Elon Musk? Simak Fakta dan Penyebabnya

Bagikan berita
Cuitan terkahir Elon Musk di akun Twitter pribadinya. (Foto: Twitter @elonmusk)Cuitan Elon Musk yang seolah membenarkan spekulasi tutupnya Twitter
Cuitan terkahir Elon Musk di akun Twitter pribadinya. (Foto: Twitter @elonmusk)Cuitan Elon Musk yang seolah membenarkan spekulasi tutupnya Twitter

KLIKKORAN.COM - Beberapa cuitan Elon Musk di Twitter, membuat netizen berspekulasi terkait media sosial yang ia miliki tersebut akan ditutup permanen.Apakah benar kantor Twitter ditutup sementara dan kartu akses karyawan pun dinonaktifkan?

Cuitan itu telah diposting sejak semalam hingga Jumat 18 November 2022.Dilansir dari The Verge, bahwa Elon Musk sempat mengirimkan email kepada 7.500 karyawan, untuk setuju atau tidak dengan kebijakan baru yang akan ditetapkan.

Namun, setengah karyawan memilih pergi dan meninggalkan perusahaan hingga muncul lah isu aplikasi burung biru tersebut akan ditutup.Isu tersebut diperkuat dengan tweet terbaru Elon Musk di akun Twitter pribadinya. Jumat 18 November 2022.

Elon Musk memposting sebuah foto di pemakaman, namun nama dan wajah pada foto tersebut ditutup dengan ikon Twitter.[caption id="attachment_130666" align="alignnone" width="656"]Tweet terbaru Elon Musk di akun Twitter pribadinya. Tweet terbaru Elon Musk di akun Twitter pribadinya.[/caption]

Selain itu ada beberapa cuitan Elon Musik yang menambah spekulasi warganet terkait tutupnya Twitter atau hanya sekedar ganti kebijakan.- Twitter is like open-sourcing the news (Twitter seperti membuka sumber berita)

- How do you make a small fortune in social media? Start out with a large one (Bagaimana Anda menghasilkan uang kecil di media sosial? Mulailah dengan yang besar)- Let that sink in (Biarkan itu meresap)

- And … we just hit another all-time high in Twitter usage lol (Dan… kami baru saja mencapai rekor tertinggi dalam penggunaan Twitter hehe)

Fakta Penyebab Twitter Ditutup

Isu tutupnya medsos Twitter diperkuat oleh beberapa pemberitaan terkait, yang menyebut bahwa ribuan karyawan dikonfirmasi lakukan resign.Para karyawan Twitter sepakat pergi dan meninggalkan perusahaan karena tidak setuju dengan kebijakan baru yang dikirimkan Musk, pada email mereka.

Akibatnya, kantor pusat perusahaan tersebut tutup pada hari ini 18 November 2022 karena banyaknya karyawan penting yang tidak setuju dengan kebijakan Musk.Salah satunya mereka yang bertanggung jawab untuk memperbaiki bug dan mencegah padamnya layanan, diperkirakan aplikasi versi publik alami gangguan.

Jurnalis teknologi Zoë Schiffer melalui akun Twitternya @ZoeSchiffer juga membenarkan terkait informasi, tutupnya kantor Twitter hingga 21 November 2022."Tidak ada rincian yang diberikan mengapa, mungkin karena Elon Musk. Akan dibuka lagi 21 November 2022," cuit @ZoeSchiffer di Twitter.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 130662
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini