Aplikasi Swagbucks Penghasil Uang, Apakah Terbukti Membayar atau Scam? Ini Ulasan serta Pendapat OJK

×

Aplikasi Swagbucks Penghasil Uang, Apakah Terbukti Membayar atau Scam? Ini Ulasan serta Pendapat OJK

Bagikan berita
Aplikasi penghasil uang Swagbucks, apakah terbukti membayar?. (Foto: Swagbucks)
Aplikasi penghasil uang Swagbucks, apakah terbukti membayar?. (Foto: Swagbucks)

KLIKKORAN.COM - Berikut dalam artikel ini Klikkoran.com akan membahas aplikasi penghasil uang Swagbucks yang tengah ramai dicari warganet.Banyak warganet yang bertanya, apakah aplikasi penghasil uang Swagbuck ini memang terbukti membayar atau scam saja.

Oleh karena itu, Klikkoran.com akan mencoba mengulas dari berbagai sudut kebenaran dari aplikasi Swagbucks.Tawaran yang diberikan oleh aplikasi Swagbucks ini cukup mengguiurkan, pasalnya kamu hanya diberi tugas menonton video saja. Kemudian kamu akan memperoleh cuan nantinya yang bisa dijadikan uang.

Aplikasi Swagbucks yang beredar menawarkan reward berupa uang digital pada orang yang mau registrasi.Kendati demikian, sejumlah pakar meminta untuk hati-hati karena diduga menjurus pada penipuan.

Apa itu aplikasi penghasil uang Swagbuck?

Swagbucks selain menawarkan berbagai keuntungan didalamnya, tentu ia memiliki cara agar mendapatkan hal tersebut, dari nonton video hingga mengisi survey.

Namun ada pernyataan khusus dari Otoritas Jasa Keuangan terkait aplikasi penghasil uang Swagbucks.Dilansir Kompas, Ketua Satgas Waspada Investasi (SWI) Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Tongam L Tobing mengatakan bahwa pihaknya hanya mengatur dan mengawasi kegiatan sektor jasa keuangan yaitu perbankan, pasar modal, dan Industri Keuangan Non-Bank (IKNB).

""Di luar kegiatan tersebut, tentu perusahaannya tidak terdaftar di OJK," ujar Tongam.Menurut dia, tidak terdaftarnya suatu perusahaan di OJK bukan berarti tidak ada legalitas.

Hal ini dikarenakan, bisa jadi izin usahanya diberikan oleh instansi lain seperti Kementerian Perdagangan RI, Bappebti, atau Kementerian Koperasi dan UKM RI."Namun, masyarakat juga perlu memperhatikan logis atau tidak penawaran dengan iming-iming imbal hasil," lanjut dia.

Bagaimana? Sudahkah kalian paham terkait aplikasi penghasil uang Swagbucks?Jika kamu tertarik, berikut Klikkoran.com sediakan langkah-langkah yang ditawarkan oleh aplikasi Swagbucks untuk mendatangkan uang.

Langkah-langkah berikut ini dilansir dari Tribun:1. Buka situs Swagbucks melalui link https://www.swagbucks.com/.

2. Jika belum punya akun Swagbucks, lakukan registrasi terlebih dahulu.3. Tekan menu Discover yang terdapat di bagian kiri untuk mengetahui tawaran apa saja yang tersedia saat ini.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 133625
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini