Bimasakti Racing Team UGM Peringkat 3 Ajang Internasional, Iqbal Sang Ketua: Meski Pandemi, Tetap Mengukir Prestasi

×

Bimasakti Racing Team UGM Peringkat 3 Ajang Internasional, Iqbal Sang Ketua: Meski Pandemi, Tetap Mengukir Prestasi

Bagikan berita
foto : twitter
foto : twitter

Pendidikan - Mahasiswa Universitas Gajah Mada kembali mengukir prestasi pada kancah Internasional, meski selang pandemi Covid-19.

Bimasakti Racing Team UGM berhasil berhasil, membawa pulang peringkat tiga dalam Business Event Category.

Baca juga : Agnez Mo Dengan Segudang Prestasi dan Piala Penghargaan, Meski Bukan Tujuan Utama

Melansir Republika, prestasi membanggakan dari ajang internasional Formula Student SAE Australasia 2020 itu digelar 11-16 Desember 2020.

Dimulai dari tahap Design Event, mempresentasikan desain dari mobil yang telah dibangun satu tahun terakhir.

Hasil akhir dari tahap ini dengan perolehan poin 112,64, dilanjut tahap Cost Event yang mempresentasikan proses manufaktur mobil dengan biaya minimal.

Tim Bimasakti mendapatkan posisi empat besar dengan poin sebesar 82, dan hanya terpaut tiga poin dari posisi tiga besar.

Kemudian pada tahap Business Event, mengangkat tema yang bertujuan untuk merevolusi industri balap formula di Indonesia.

Ide utama yang dibawa yaitu penyediaan akademi bagi racer dan engineer muda, khususnya Tim FSAE dan mahasiswa Teknik Mesin di Indonesia.

Dalam tahap ini pun berhasil membawa pulang penghargaan peringkat 3, menjadikannya menduduki peringkat 5 besar secara keseluruhan.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 6306
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini