Cair hingga Rp500 Juta, Ini Syarat dan Cara Pinjaman KUR di BRI 2023

×

Cair hingga Rp500 Juta, Ini Syarat dan Cara Pinjaman KUR di BRI 2023

Bagikan berita
Ilustrasi pinjaman KUR BRI 2023. (Foto: Pixabay)
Ilustrasi pinjaman KUR BRI 2023. (Foto: Pixabay)

KLIKKORAN.COM - Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI 2023 kabarnya segera bisa cairkan oleh para pelaku UMKM se-Indonesia.Informasi terkait KUR BRI 2023 selalu dinanti-nantikan oleh masyarakat Indonesia atau pebisnis UMKM Indonesia.

KUR BRI merupakan kredit modal kerja dan atau Kredit Investasi dengan batas atas kredit hingga Rp500 juta diberikan kepada usaha mikro, usaha kecil dan koperasi dengan bisnis produktif yang akan mendapat jaminan dari Perusahaan Penjamin.Syarat untuk pengajuan KUR BRI hanya menggunakan KTP dan KK, syarat ini bisa digunakan untuk peminjaman Rp50 - Rp500 juta.

Bank BRI merupakan salah satu perbankan yang menyediakan program KUR untuk pinjaman kepada para pengusaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta koperasi.Program KUR Bank BRI kerap dibuka dengan periode tahunan, lantas kapan program ini mulai dibuka pada tahun 2023 ini?

Dikutip dari situs resmi Bank BRI mengenai program KUR yaitu bri.co.id/kur terdapat tiga jenis antara lain KUR Mikro Bank BRI, KUR Kecil Bank BRI, dan KUR TKI Bank BRI.

Jenis-Jenis KUR BRI

KUR Mikro Bank BRIKredit modal kerja dan atau investasi dengan planfond sampai dengan Rp 50 juta per debitur.

KUR Kecil Bank BRIKUR Kecil Bank BRI adalah kredit modal kerja dan atau investasi kepada debitur yang memiliki usaha produktif dan layak dengan palnfond lebih dari Rp 50 juta sampai dengan Rp 500 juta per debitur.

KUR TKI Bank BRI

KUR TKI Bank BRI diberikan untuk membiayai keberangkatna calon TKI ke negara penempatan dengan plafond sampai dengan Rp 25 juta.

Persyaratan Calon Debitur KUR Mikro Bank BRI

  • Individu (perorangan) yang melakukan usaha produktif dan layak
  • Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
  • Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
  • Persyaratan administrasi : Identitas berupa KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat ijin usaha
  • Editor : Saridal Maijar
    Sumber : 139720
    Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini