Daun Bidara Penangkal Sihir? Simak Manfaat Lainnya

×

Daun Bidara Penangkal Sihir? Simak Manfaat Lainnya

Bagikan berita
Manfaat daun bidara, (Foto: Istimewa)
Manfaat daun bidara, (Foto: Istimewa)

KLIKKORAN.COM - Daun bidara atau widara adalah sejenis pohon kecil penghasil buah yang tumbuh di daerah kering. Tanaman ini dikenal pula dengan berbagai nama daerah seperti widara atau dipendekkan menjadi dara.Khasiat daun Bidara sudah terbukti banyak mengandung manfaat diantaranya sebagai obat jerawat, membersihkan kulit dari kotoran, dan menjaga kulit dari kerusakan, bahkan rendaman daun bidara dapat melidungi kulit dari kerusakan yang diakibatkan oleh sinar UV matahari.

Keistimewaan Daun Bidara

[caption id="attachment_84583" align="alignnone" width="739"]Daun Bidara, (Foto: Istimewa) Daun Bidara, (Foto: Istimewa)[/caption]

Daun Bidara Sebagai Penangkal SihirKeistimewaan Daun bidara ini Secara khusus dapat digunakan sebagai penangkal gangguan sihir, jin atau sejenisnya.

Dilansir dari disperta.mojokertokab, daun bidara juga digunakan dalam melakukan rukyah dalam rangka menghilangkan gangguan jin dan syaitan.Dalam proses merukyah ini juga disunnahkan untuk mengunakan daun bidara sebagaimana diriwayatkan oleh Ulama Wahab bin Munabih menyarankan untuk menggunakan tujuh lembar bidara yang dihaluskan.

Kemudian dilarutkan dalam air dan dibacakan ayat Kursi, surat Al Kafirun, Al Ikhlash, Al Falaq dan An Naas. (Boleh juga dibacakan ayat-ayat Al-Qur’an lainnya) lalu dipergunakan untuk mandi atau diminum.Memandikan Jenazah

Daun bidara ini digunakan untuk memandikan jenazah dan menghilangkan najis pada tubuh mayat, disunnahkan memandikan dengan air yang dicampur dengan daun bidara.Mandi Untuk Wanita Haid

Daun bidara ini juga biasa digunakan oleh wanita yang usai haid yang hendak bersuci, biasanya wanita harus mandi dengan daun bidara ini agar terlepas dari kotornya haid. (KK)

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 84580
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini