Keutamaan Jilbab Bagi Wanita Muslim, Berikut Penjelasannya

×

Keutamaan Jilbab Bagi Wanita Muslim, Berikut Penjelasannya

Bagikan berita
Keutamaan Jilbab bagi wanita muslim, (Foto: Pinterest)hijab wanita muslimahHijab sebagai lifestyle, (Foto: Bombastis)Khimar (Foto: Instagram Larissachou)Keutamaan Jilbab bagi wanita muslim, (Foto: Pinterest)Burqo' (Foto: Tagar.id)
Keutamaan Jilbab bagi wanita muslim, (Foto: Pinterest)hijab wanita muslimahHijab sebagai lifestyle, (Foto: Bombastis)Khimar (Foto: Instagram Larissachou)Keutamaan Jilbab bagi wanita muslim, (Foto: Pinterest)Burqo' (Foto: Tagar.id)

KLIKKORAN.COM - Seorang wanita muslimah tentu tahu mana saja batasan auratnya, nah bagian-bagian mana sajakah yang harus ditutup oleh wanita sebagai mentaati perintah Allah SWT?

Berikut ini, Klikkoran.com mencoba menjelaskan bagian mana saja yang dianggap sebagai aurat bagi wanita untuk menghindari diri dari keburukan.

Sebagai wanita muslimah, tentu yang namanya hijab atau jibab sangat melekat pada kehidupan sehari-hari, kenapa begitu, karena pada umumnya wanita muslim di atas dunia ini identik dengan jilbab sebagai penutup serangkaian di kepalanya.

Dilansir Muslimah, jilbab merupakan bagian dari syari’at yang penting untuk dilaksanakan oleh seorang muslimah. Hal tersebut bukanlah sekedar identitas atau menjadi hiasan semata dan juga bukan penghalang bagi seorang muslimah untuk menjalankan aktivitas kehidupannya.

Menggunakan jilbab yang sesuai dengan tuntunan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah wajib dilakukan oleh setiap muslimah, sama seperti ibadah-ibadah lainnya seperti sholat, puasa yang diwajibkan bagi setiap muslim.

Jilbab bukanlah kewajiban terpisah dikarenakan kondisi daerah seperti yang dikatakan sebagian orang (karena Arab itu berdebu, panas dan sebagainya).

Jilbab juga bukan kewajiban untuk kalangan tertentu (yang sudah naik haji atau anak pesantren).

Berikut Cara Muslimah Menutup Aurat

  • Berpakaian yang tidak ketat alias longgar
  • Menggunakan jilbab ataupun khimar

Sebagaimana yang terdapat dalam Al-qur’an surat Al-ahzab

Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman,

يَا أَيُّهَا النَّبِيُّ قُل لِّأَزْوَاجِكَ وَبَنَاتِكَ وَنِسَاء الْمُؤْمِنِينَ يُدْنِينَ عَلَيْهِنَّ مِن جَلَابِيبِهِنَّ ذَلِكَ أَدْنَى أَن يُؤْذَيْنَ وَكَانَ اللَّهُ غَفُوراً رَّحِيماً

 “Hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mu’min: ‘Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka.’ Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.” (QS. Al Ahzab: 59)

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 85177
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini