Lakukan Hal Ini, Usai Banjir Menerjang Agar Situasi Kembali Nyaman

×

Lakukan Hal Ini, Usai Banjir Menerjang Agar Situasi Kembali Nyaman

Bagikan berita
ilustrasi-banjir (foto : Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia)
ilustrasi-banjir (foto : Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia)

Daerah - Wilayah kota Bogor dan sekitarnya dilanda hujan deras hingga sebabkan longsor, hingga sebabkan sejumlah sungai ikut melimpah.

Baca juga : Kesulitan Air Bersih, Korban Banjir Pessel Semakin Menderita

Bencana alam melanda Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (16/05/21) sore. Banjir dan longsor terjadi setelah wilayah ini diguyur hujan deras selama lebih dari dua jam.

Sejumlah sungai meluap hingga merendam beberapa wilayah di Kota Bogor. Tak sedikit rumah warga dan ruas jalan yang terendam banjir.

Beberapa video yang beredar, ketinggian air bervariasi berkisar 20 hingga 50 cm menggenangi ruas jalan dan pemukiman warga.

Bahkan, air yang meluap mengalir begitu deras di ruas Jalan Cimahpar, Kelurahan Tanah Baru, menyerupai aliran sungai.

Adapun pemukiman warga yang terendam berada di Kampung Legok Muncang RT 02/15, Kelurahan Cipaku, Kecamatan Bogor Selatan.

Banjir lintasan juga merendam rumah warga di Kampung Ciheuleut RT 02/06, Kelurahan Cibuluh, Kecamatan Bogor Utara.

Sejumlah rumah warga di wilayah RT 01/01, Kelurahan Ciparigi, Kecamatan Bogor Utara juga terendam banjir.

Selanjutnya, banjir merendam rumah warga di RT 01/03, Kelurahan Cibuluh, Kecamatan Bogor Utara.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 17151
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini