Pemprov Sumbar percepat adaptasi pola kerja sistem digital

×

Pemprov Sumbar percepat adaptasi pola kerja sistem digital

Bagikan berita
Pemprov Sumbar percepat adaptasi pola kerja sistem digital
Pemprov Sumbar percepat adaptasi pola kerja sistem digital

Padang - Pemerintah Provinsi Sumatera Barat mempercepat upaya beradaptasi dengan perubahan pola kerja dan transaksi keuangan di masa pandemi yang mulai bergeser dari konvensional menjadi sistem digital.

Baca juga : Wakil Gubernur Sumbar Dukung Program 1000 Startup Digital di Universitas Andalas

"Adanya pandemi telah merubah pola aktivitas masyarakat termasuk juga pemerintah. Pemprov Sumbar terus beradaptasi dengan segala perubahan itu," kata Gubernur Sumbar, Mahyeldi dalam Rapat Koordinasi TP2DD kedua se-Sumbar di Padang, Senin.

Menurutnya, sekarang pola kerja pemerintah sudah mulai beralih ke arah digital seperti pelaksanaan pekerjaan yang mulai mengurangi kertas, komunikasi secara virtual.

Termasuk dari segi transaksi sudah diarahkan ke arah digitalisasi atau non tunai.

Ini sejalan dengan program Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) yang digulirkan pemerintah pusat.

Ia menyebut Pemprov Sumbar mendukung penuh kegiatan tersebut dan iapun optimis seluruh Pemda baik Kabupaten ataupun Kota di daerah itu dapat menjadi Pemda digital sebagai bentuk implementasi dari program ETPD tersebut.

Namun demikian ia yakin masih ada kendala yang dirasakan oleh pemerintah daerah dalam penerapan ETPD.

Kendala itu harus diinventarisasi dan kemudian harus segera dicarikan solusi yang efektif baik dengan pembuatan kebijakan, regulasi atau dengan hal teknis lainnya seperti misalnya IT, kerja sama, dan lain-lain.

Selanjutnya, manfaat dari implementasi ETPD juga tidak akan optimal jika tidak dipergunakan dengan baik.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 24536
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini