Pencarian Eril Anak Ridwan Kamil Masih Terus Dilakukan, Ini Prediksi Cuaca Bern Swiss Hari Ini 2 Juni 2022

×

Pencarian Eril Anak Ridwan Kamil Masih Terus Dilakukan, Ini Prediksi Cuaca Bern Swiss Hari Ini 2 Juni 2022

Bagikan berita
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Emmeril Khan Mumtadz , (Foto: Instagram Emmeril Khan Mumtadz)
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Emmeril Khan Mumtadz , (Foto: Instagram Emmeril Khan Mumtadz)

KLIKKORAN.COM – Pencarian Eril, anak Ridwan Kamil masih terus dilakukan setelah 7 hari hanyut di Sungai.Sebelumnya, keluarga sudah ikhlas akan apapun hasil temuan apakah Eril masih hidup atau sudah meninggal dunia.

Bahkan mereka juga sudah melakukan konsultasi dengan pihak ulama, untuk mengetahui apa yang harus dilakukan.Erwin Muniruzaman, selaku kakak kandung Ridwan Kamil mengaku bahwa pihaknya sudah berbincang dengan MUI Jawa Barat.

"Kita bisa segerakan salat gaib untuk menolong doa sesuai tuntunan agama," kata Rafani Akhyar, sekretaris MUI Provinsi Jawa Barat kepada Suara.Terbaru, pihak keluarga sudah terbang ke Swiss untuk membantu pencarian Emmeril Khan Mumtadz tersebut.

Prediksi Cuaca Bern Swiss Hari Ini 2 Juni 2022

Menurut prediksi google, wilayah Bern di Swiss saat ini dengan temperatur sekitar 13 derajat celcius.

Secara keseluruhan, potensi Badai petir yang tersebar juga makin besar karena tingkatannya terus menanjak hingga malam.Prakiraan angin dan kelembapan juga cukup tinggi sekitar 8km/jam, curah hujan 50% dan kelembaban: 68%.

Tidak hanya hari ini, Kamis 2 Juni 2022 tapi cuaca buruk tersebut akan belangsung hingga beberapa hari menurut Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Bern."Kondisi cuaca di kota Bern beberapa hari ke depan diprediksi akan hujan dan badai di area pegunungan," tulisnya di laman website terkait.

"Hal ini akan sangat mempengaruhi kondisi air di sungai Aare," jelasnya seperti yang dikutip oleh Jatim Network.Penyempitan area pencarian yang sebelumnya fokus pada pintu air ke-2 sudah dibantu penyelam, Tim SAR, hingga pemadam kebakaran.

Drone, patroli darat serta perahu pun telah dikerahkan bersama iringan doa semua warga Indonesia yang berduka.

Update pencarian Eril

Sebelumnya pada 31 Mei 2022, kepolisian Swiss sudah memfokuskan pencarian hingga melibatkan masyarakat setempat.Meskipun kondisi cuaca yang dingin dan keruhnya sungai, membuat beberapa kendala dan kesulitan timsar.

Bahkan, kedua orangtua Eril juga telah melakukan aksi pencarian mandiri yang dibuktikan dengan beredarnya foto terkait.Disisi lain, kekasih Eril yang berada di Indonesia bernama Nabila Ishma Nurhabibah juga mengirim pesan khusus.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 78878
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini