Profil Guli Nazha, Ratu Drama Kolosal asal Tiongkok

×

Profil Guli Nazha, Ratu Drama Kolosal asal Tiongkok

Bagikan berita
Profil Guli Nazha, Ratu Drama Kolosal asal Tiongkok
Profil Guli Nazha, Ratu Drama Kolosal asal Tiongkok

Selebriti - Guli Nazha, ratu drama kolosal asal Tiongkok pernah menjadi perempuan tercantik di Asia Tenggara. Berikut profil perempuan yang berasal dari Suku Uighur tersebut.

Baca juga : Tips Sukses Orang Tiongkok, Terapkan Hal Ini Jika Ingin Kaya

Suku Uighur merupakan suku yang mendiami daerah otonomi Xinjiang yang bergabung dengan Tiongkok. Di sana, suku Uighur menjalani kehidupan sebagai minoritas di tengah kebesaran budaya Tiongkok.

Menariknya meskipun berada di daerah kekuasaan Tiongkok, suku Uighur memiliki ras yang berbeda. Mereka memiliki pesona yang berbeda dan mempunyai paras khas timur tengah.

Suku Uighur juga diketahui mayoritas memeluk agama islam di tengah pesatnya budaya Tiongkok. Namun, meskipun jadi minoritas ternyata banyak artis  berdarah Uighur yang menetap di luar Xinjiang.

Beberapa dari mereka juga sukses menjalani kehidupan di tengah lingkungan hingar bingar kota di Tiongkok. Salah satunya adalah Gulnezer Bextiyar atau yang akrab disebut Guli Nazha.

Bagi penggemar drama kerajaan China, tentu tak asing dengan sosok Guli Nazha. Perempuan berusia 29 tahun itu telah terjun ke industri hiburan sejak berusia 16 tahun.

Kala itu, ia baru saja mengikuti kontes modelling dan meraih gelar Most Photogenic, demikian seperti dikutip dari South China Morning Post.

Aktris kelahiran Xinjiang, China, ini memulai debut aktingnya di serial kerajaan berjudul Xuan-Yuan Sword: Scar of Sky pada 2012.

Popularitas Guli Nazha pun kian meroket saat drama yang dibintanginya, Fighter of the DestinyI, pada 2017 banyak ditonton dan menduduki puncak rating.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 25640
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini