Rekomendasi Film dan Drama Korea Kim Go Eun

×

Rekomendasi Film dan Drama Korea Kim Go Eun

Bagikan berita
foto : http://my.castko.com/
foto : http://my.castko.com/

Selebriti - Aktris asal Korea Selatan, Kim Go Eun hari ini Jumat (02/07/21) merayakan ulang tahunnya ke 31 tahun. Ia telah meraih popularitasnya dengan pesat sejak membintangi drama Korea Cheese in the Trap dan Goblin.

Baca juga : Tahukah Jika Artis Berikut Menikah Dengan Penggemarnya, Bagaimana Denganmu?

Kim Go Eun pun segera membintangi drama Korea terbaru yang diadaptasi dari webtoon, Yumi's Cells yang disebut akan mengikuti kehidupan Kim Go Eun sebagai pekerja kantoran bernama Yumi.

Sel-sel cintanya telah lama koma karena hubungan cintanya yang gagal. Ia akan dipasangkan dengan aktor Ahn Bo Hyun, yang populer lewat drama Korea Itaewon Class.

Kim Go Eun sendiri mengawali karier aktingnya dengan cara tak terduga. Ia bertemu seorang sutradara dari lingkaran pertemanan dan mendapat tawaran casting walaupun belum punya pengalaman. Film itu pula yang mengantarkan Kim Go Eun pada titik ini sekarang.

Berikut 8 film dan drama Korea Kim Go Eun yang patut masuk watch list:

A Muse (2012)

Film dewasa A Muse mengawali karier Kim Go Eun sebagai seorang aktris. Ia mengalahkan 300 aktris yang mengikuti audisi untuk memerankan Eungyo, gadis SMA berumur 17 tahun, setelah di-casting dadakan.

A MuseA Muse Foto: dok. Lotte Entertainment

A Muse mengisahkan seorang gadis SMA yang secara misterius tertidur di depan pintu penyair berumur 70 tahun. Lee Jeok Yo (pemain Park Hae Il) mulai tergila-gila pada gadis itu dan menulis karya sastra tentangnya.

Ia juga menawarkan pekerjaan paruh waktu di rumahnya, membuat Eungyo bertemu dengan asistennya Seo Ji Woo (pemain Kim Mu Yeol). Berkat kemampuan aktingnya, Kim Go Eun memenangkan penghargaan Aktris Baru Terbaik dari ajang Blue Dragon Film Awards.

Monster (2014)

Dua tahun berikutnya, Kim Go Eun mendapat tawaran membintangi film Moster. Ia kembali membuktikan kepiawaiannya berakting dengan karakter Bok Soon yang pemarah dan garang seperti 'monster'.

MonsterMonster Foto: dok. CJ Entertainment

Film Monster mengikuti kisah Kim Go Eun yang mencari pemasukan dengan membuka stand jajanan, untuk menafkahi diri dan adik perempuannya. Para tetangga menjauhi Bok Soon yang seringkali membentak orang lain.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 20886
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini