Sinopsis Drama Korea Joseon Exorcist yang Dikecam Penayangannya oleh Netizen Korsel

×

Sinopsis Drama Korea Joseon Exorcist yang Dikecam Penayangannya oleh Netizen Korsel

Bagikan berita
foto : omberbagi
foto : omberbagi

Hiburan - Baru tayang sebanyak 2 episode, drama Korea Joseon Exorcist akhirnya batal dan bahkan hingga dihentikan permanen produksinya.

Baca juga : Drakor True Beauty Masuk Top 10 Drama Terbaik, Ini Kabar Terbaru Su Ho

Padahal proses shooting 80 persen selesai, memulai tayangan perdananya pada 22 Maret lalu dan malah mendapatkan kecaman dari publik.

Mereka disebut menggunakan alat peraga dan makanan bergaya Cina, dan hal ini dinilai mendistorsi sejarah Korea.

SBS sebagai stasiun TV yang menayangkan drama ini, sempat merilis pernyataan awal dan meminta maaf serta memberikan penjelasan.

Meski begitu, reaksi dari penonton terus meningkat ketiga di episode kedua dari drama tersebut lebih banyak menyertakan banyak elemen gaya Tiongkok.

Akhirnya semua sponsor dari Joseon Exorcist memutuskan menarik diri dari drama, dan stasiun tv memutuskan untuk mengambil jeda seminggun untuk merevisi serial itu.

Setelah dua hari kemudian, SBS memutuskan bahwa drama ini tidak akan tayang. Hal ini disampaikan SBS melalui pernyataan resmi pada Jumat (26/03):

"Kami memberi tahu Anda tentang posisi SBS di "Joseon Exorcist."

Karena SBS sangat menyadari parahnya situasi saat ini [mengenai drama], kami telah memutuskan untuk mengakhiri kontrak hak siar kami untuk "Joseon Exorcist" dan membatalkan semua siaran drama.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 12257
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini