Teori Twenty Five Twenty One Episode 1 sampai 16 dan Kisah yang Melatarbelakanginya

×

Teori Twenty Five Twenty One Episode 1 sampai 16 dan Kisah yang Melatarbelakanginya

Bagikan berita
Nam Joo Hyuck yang dituding lakukan bully semasa sekolah (foto: Drakor 2521)
Nam Joo Hyuck yang dituding lakukan bully semasa sekolah (foto: Drakor 2521)

KLIKKORAN.COM - Penayangan Drama Korea Twenty Five Twenty One berakhir pada malam ini, 3 April 2022.Episode 16 hadir di tvN dan Netflix pukul 20.30 WIB, minggu depan slot nya akan diisi oleh Drama Korea Our Blues.

Artikel ini akan membahas Teori dan Review lengkap Drama Korea Twenty Five Twenty One Episode 1 sampai 16.Kisah yang melatarbelakanginya drama ini cukup unik sebelumnya, karena banyak pesan terkait dalam ceritanya.

Sebelum mengetahui Review Twenty Five Twenty One, simak dulu teori dari akhir cerita yang diperbincangkan ini.Bahkan, semua teori dan ekspektasi penonton di patahkan oleh akhir cerita yang berjumlah 16 episode tersebut.

Pada episode 2 saja ketika lagu band Jaurim yang dinyanyikan oleh Kim Yu Na berjudul sama, jadi ost Drama.Beragam spekulasi terkait kisah asli dari Lagu itu pun jadi perbincangan, bahkan disebut akhir cerita akan sedih.

Diketahui bahkan kisah nyata dari lagu 2521 berakhir sedih karena tokoh utama pria yang ternyata meninggal dunia.

Teori Twenty Five Twenty One

Ternyata hingga artikel ini dipublikasikan saat episode 15 tayang, teori lagu Jaurim tersebut tidak ada kaitannya.Meskipun judul lagu dan nama drama ini sama, tetapi Twenty Five Twenty One yang dimaksud ternyata tak serupa.

Berdasarkan analisa penulis, penggunaan judul Twenty Five Twenty One berarti mengisyaratkan perpisahan terkait.Dimana tokoh Hee Do dan Yi Jin yang sudah 1 tahun lebih pacaran, akhirnya berpisah karena kesibukan bekerja.

Sebelumnya dari judul dramanya sendiri menuai kebingungan penggemar, karena latar cerita kebanyakan saat remaja."Drama nya berjudul Twenty Five Twenty One (2521) tapi hampir keseluruhan cerita mengisahkan usia remaja (sebelum umur 25 dan 21)," cuit penggemar di twitter.

Setelah penayangan episode 15 pada 2 April 2022, terungkap lah fakta kenapa drama tersebut diberi nama 2521.Kemudian backsound lagu Jaurim yang berjudul sama pun kembali di perdengarkan, hal tersebut bermakna perpisahan.

Lagu Jaurim dengan lirik yang dalam serta latar belakang cerita yang berisi kenangan indah, Kim Yu Na dan pacarnya.Pemakain backsound tersebut di maksudkan untuk mengabadikan kisah tokoh utama Twenty Five Twenty One.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 61764
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini