Dituduh Selingkuh dan Viral, Ketua Harian DPD I Partai Golkar Sulut Ini Dicopot Jabatannya

×

Dituduh Selingkuh dan Viral, Ketua Harian DPD I Partai Golkar Sulut Ini Dicopot Jabatannya

Bagikan berita
foto : suaraCom
foto : suaraCom

Daerah - Wakil Ketua DPRD Sulawesi Utara, James Arthur Kojongian dicopot jabatannya dari partai Golkar.

Baca juga : Jamohor: Belum Ada Anggota DPRD Yang Menyalurkan Zakatnya ke Bazda

Melansir Tribun, hal ini terjadi setelah video seorang perempuan menghadang mobil viral di media sosial.

Pengendara dalam mobil itu diduga James, sementara perempuan yang menghadang diduga adalah istri James, Michaela Paruntu.

Penghadangan itu dipicu karena dugaan perselingkuhan, ia pun diberhentikan dari posisinya sebagai Ketua Harian DPD I Partai Golkar Sulut.

"Dengan arif dan bijaksana mengambil sikap menonaktifkan kader Partai Golkar berinisial J dari jabatannya sebagai Ketua Harian DPD I Partai Golkar Sulut periode 2020-2025,"

kata Wakil ketua DPD I Partai Golkar Sulut bidang Organisasi, Feryando Lamaluta, kepada wartawan, Rabu (27/1/2021), dikutip dari Kompas.

Keputusan pencopotan jabatan James, lanjut Feryando Lamaluta, merupakan hasil rapat pimpinan harian terbatas yang dipimpin Ketua DPD I Partai Golkar Sulut, Christiany Euginia Paruntu.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 8268
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini